Deny Wasawi
1 min readDec 30, 2018

mulailah bertanya dan kau akan menemukan ketakutanmu.

“apa kau memiliki ketakutan?”

“entah sedikit atau banyak, entah disadari atau tidak, entah diingat atau terlupakan, pada suatu titik pasti seseorang pernah memiliki ketakutan dan pada titik lain ketakutan itu tidak lagi muncul atau pada suatu waktu seseorang tidak pernah memiliki ketakutan dan pada waktu berikutnya ketakutan itu muncul begitu saja atau pada suatu masa seseorang pernah menghadapi ketakutannya dan pada masa yang lain ketakutan itu masih menghantuinya.”

“apa itu ketakutan?”

“ketakutan tidak bekerja pada setiap orang seperti kesedihan yang tidak bekerja pada setiap orang seperti kebahagiaan yang tidak bekerja pada setiap orang. ketakutan adalah mosnter yang memiliki bentuk yang berbeda untuk setiap orang seperti kesedihan yang mengambil bentuk dari kebahagiaan orang lain atau kebahagiaan yang mengambil bentuk dari kesedihan orang lain atau ketakutan yang mengambil bentuk dari kesedihan atau kebahagiaan orang lain.”

“apa kau dalam ketakutan?”

“aku takut dan ketakutan akan selalu memilikiku. aku terbiasa untuk takut dan hidup dengan ketakutan karena sejak kecil aku selalu diajar untuk merasa takut pada apa pun yang tidak bisa aku mengerti. aku belajar agar mengerti lebih banyak hal agar lebih sedikit merasa takut tapi semakin aku mengerti semakin banyak hal yang membuatku merasa takut. aku takut dan ketakutan akan selalu kumiliki.”

“apa kau mau menceritakan ketakutanmu?”

“tidak. kau tidak akan mengerti ketakutanku. bahkan setelah aku menceritakannya kau masih akan bertanya.”

bandung, 30 desember 2018
dan kau masih bertanya?

Deny Wasawi
Deny Wasawi

No responses yet